Bantah Radikalisme

BENARKAH JENGGOT, JUBAH, CADAR ADALAH CIRI-CIRI TERORIS?

BENARKAH JENGGOT, JUBAH, CADAR ADALAH CIRI-CIRI TERORIS?

Setelah memahami permasalahan ini, maka sangat tidak bijaksana apabila menyamaratakan setiap orang yang berjenggot, berjubah, bercadar, berkopiah putih, atau berserban adalah berpemahaman terorisme atau anggota jaringan teroris. Seorang muslim hendaknya arif menyikapi keadaan.

Memang benar, kalangan teroris ada yang mengenakan pakaian atau atribut yang sama dengan yang dikenakan oleh sebagian muslimin lainnya. Dalam beberapa hal yang mencocoki kepentingan kaum teroris Khawarij, mereka menjadikan para ulama Salafi sebagai rujukan. Karena itu, wajar apabila dalam hal penampilan lahir yang melekat pada tubuh mereka ada kesamaan.

Menyikapi keadaan ini, hendaknya seorang muslim tidak tergesa-gesa memberi penilaian negatif terhadap orang-orang berjubah, bercadar, berjenggot, dan yang semakna dengan itu. Apalagi jika langsung menyamakan dan mengelompokkan setiap orang berjubah, berjenggot, atau wanita bercadar adalah bagian dari kelompok teroris.

Sebab, sikap demikian bisa menimbulkan antipati terhadap ajaran Islam dan akan dimanfaatkan oleh pihak ketiga untuk mengadu domba sesama kaum muslimin.

Bagaimana pun juga, atribut-atribut di atas adalah bagian dari ketentuan Syariat Islam. Tak bisa dimungkiri bahwa semua itu ada tuntunannya dalam Islam.

Faktor pendorong orang-orang untuk berpenampilan agamis karena hal itu adalah ajaran Nabi shallallahu alaihi wa sallam, terlepas dari perbedaan pendapat ulama dalam hal cadar, apakah wajib atau sunnah.

Majalah asy-Syari’ah edisi MENGAPA TERORIS TIDAK PERNAH HABIS halaman 20 – 21

 

Terbaru

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.

Back to top button