Info Taklim

KUNJUNGAN RAJA SALMAN KE MESIR

Ta’awun (kerja sama) merupakan salah satu dasar dari dasar-dasar agama yang agung ini. Wajib untuk ditebarkan di tengah-tengah umat, dalam rangka kebahagian dunia dan supaya kemashalatan umat berjalan teratur, serta mewujudkan keridhaan Sang Rabbul ‘Alamin.”

“Dengan ta’awun di atas kebajikan dan ketaqwaan maka akan ringanlah segala kesulitan, terwujud semua keinginan, terpecahkan berbagai problem, dapat dikembalikan semua hak. Dengan ta’awan umat menjadi berbahagia, dan bangunan menjadi kuat.”

“Kaum muslimin saling mendukung dalam upaya meraih berbagai mashlahat dan menolak berbagai kerusakan. Saling bekerja sama menghilangkan berbagai penderitaan, dan menghindar dari berbagai permasalahan. Allah senantiasa menolong hamba selama sang hamba tersebut menolong saudaranya.”

Ta’awun meliputi seluruh perkara kehidupan, sesuai yang dicakup oleh dua kata : “Kebajikan dan Taqwa”.

> “Kebajikan” : muara semua kebaikan.
> “Taqwa” : menjaga dari semua kejelekan.

“Senjata (berupa) persatuan dan senjata (berupa) menggandengkan tangan dengan tangan, dan bantuan saudara terhadap saudaranya merupakan :

> senjata yang telah lama dipakai,
> pasukan yang selalu menang,
> persiapan yang sangat ampuh,

Akan bermanfaat — dengan izin Allah — dalam suasana genting maupun lapang.

“Kunjungan yang makmur dan perencanaan-perencanaan yang barakah — dengan izin Allah, dan cita-cita besar masa depan. Apabila kita memperbaiki diri-diri kita dan apa yang ada di antara kita, niscaya tidak akan berbahaya bagi kita makar siapapun. Allah-lah sang Maula (pembela).”

dari Akun Twiter Hai’ah Kibarul Ulama KSA @ssa_at

Terbaru

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.

Back to top button